GRANDVENUS : Jose Mourinho berusaha meyakinkan semua pihak bahwa kekalahan Manchester United lawan Chelsea tak berarti apa-apa karena posisi mereka masih bagus di klasemen ketimbang mayoritas tim-tim lain di Premier League.
MU menjalani pertandingan sulit di pekan 11 Premier League, Minggu (05/11). Sebab mereka harus bertandang ke Stamford Bridge, markas Chelsea.
Pertandingan melawan tim asuhan Antonio Conte itu memang terbukti alot. Pada akhirnya MU sendiri dipaksa menyerah dengan skor tipis 1-0. Satu-satunya gol di laga itu diciptakan oleh Alvaro Morata.
Kekalahan ini membuat MU tak bisa mendekati rivalnya, Manchester City, yang berhasil menang atas Arsenal. Selisih poin mereka malah menjauh menjadi delapan poin saat ini.
Namun Mourinho mengaku tak terlalu merisaukan hasil tersebut dan akibatnya pada selisih poin mereka dengan The Citizen.
"Kami di posisi kedua tidak kelima, keenam atau ketujuh," katanya kepada Sky Sports.
"Ada 18 tim dalam posisi yang lebih sulit. Delapan poin adalah delapan poin.
"Kami mengalami fase yang sangat sulit dengan beberapa pertandingan terpenting tanpa pemain penting. Sudah jelas kami mengalami fase sulit dengan keterbatasan.
No comments:
Post a Comment